Sumber: Instagram alexnoerdin.id

Kitogalo.com, Palembang – Hari raya Idul Fitri 1439 H segera tiba, hal ini tak membuat Gubernur Sumatera Selatan, Alex Noedrin berdiam diri. Ia mengambil langkah seribu memastikan masyrakat Sumatera Selatan terjaga dengan baik kondisi pangannya. Guna melihat segi kesiapan dan keamanannya, beberapa hari terkhir ramadan ini, Alex bersama Kapolda Sumsel, Irjen Pol. Zulkarnain Adi Negara mengunjungi beberapa pasar di Kota Palembang, diantaranya Pasar 16 Ilir, Pasar Induk Jakabaring, Pasar Perumnas, Pasar Lemabang dan PSx.

Dilansir oleh Tribunsumsel.com, pada hari Minggu (10/6/2018) Alex meninjau tiga pasar sekaligus, yaitu Pasar Jakabring, Pasar Perumnas dan Pasar Lemabang. Ia bertukar kabar dan informasi mengenai harga dan keersediaan bahan pangan pada para pedagang di masing-masing pasar.

“Ketersediaan pangan menjelang Lebaran masih aman, ada sedikit kenaikan barang-barang baik itu pangan maupun lainnya. Tapi sedikit tidak banyak, jadi tidak begitu mempengaruhi,” ujar Alex Noerdin disela-sela meninjau di Pasar Lemabang.

Gubernur Sumsel dua periode ini menilai keterbatasan pangan dan kenaikan harga memang biasa terjadi di setiap tahunnya saat bulan suci ramadan dan menjelang hari raya Idul Fitri. “Kenaikan harga itu biasa, nanti habis Lebaran pasti turun lagi, asal saja kenaikannya tidak terlalu tinggi,” ujar beliau.

Selain itu, Gubernur Sumatera Selatan ini menuliskan di akun instagram pribadinya bahwa ada beberapa pasar sudah tidak layak dan tidak nyaman bagi pelaku konsumen di pasar. Ia mengatakan pemerintah akan bertanggung jawab atas renovasi kedepannya, karena memang pasar tradisional merupakan kepentingan bersama yang harus dijaga dan dirawat.

Heti Rahmawati