Suasana Jamaah Haji 2019 di Makkah, Arab Saudi (istimewa)

Kitogalo.com, Mekkah – Jelang puncak haji, jamaah haji Indonesia ke Arab Saudi masih terus berdatangan. Jumlahnya kini mencapai 198.588 jamaah dari 493 kelompok penerbangan (kloter).

Jumlah petugas haji yang sudah datang juga tercatat sudah 2.465 orang. Dari jumlah jamaah yang tiba itu, sudah ada 55 jemaah haji yang wafat. Data ini berdasarkan Sistem Informasi dan Komputerisasi Haji Terpadu (Siskohat) Kementerian Agama, Sabtu (3/8) pukul 09.00 Waktu Arab Saudi (WAS).

Tak lama lagi pelaksanaan puncak haji berlangsung. Karena itulah saat ini semua jamaah haji sudah bergeser ke Makkah baik dari Madinah maupun dari Jeddah.

Hingga Jumat malam, sebanyak 193.300 jamaah haji Indonesia telah tiba di Kota Makkah. Mereka tergabung dalam 480 kloter disertai dengan 2.400 petugas.

“Makkah kini semakin padat. Jemaah haji Indonesia yang belum tiba di kota ini berjumlah 49 kloter lagi. Kami berharap, kloter yang tersisa ini dapat berangkat sesuai jadwal dan tiba dengan selamat di Kota Makkah ini,” kata Kepala Daerah Kerja Makkah Subhan Cholid, dalam keterangan persnya, Sabtu, 3 Agustus 2019.

Muna Su’ud