Berbagai Macam Gorengan. (Sumber Foto: inspiratorfreak.com)

Kitogalo.com – Gorengan merupakan salah satu camilan yang sangat digemari oleh masyarakat Indonesia. Selain enak dan gurih, gorengan juga termasuk jajanan yang sangat terjangkau harganya bagi kantong semua orang.

Tapi siapa yang menyangka, gorengan juga merupakan makanan yang membahayakan bagi kesehatan tubuh terutama kulit. Efek sampingnya bahkan bisa membuat kecantikanmu memudar loh..

Yukkk.. cek 6 bahaya gorengan untuk kulit di bawah ini:

  1. Produksi minyak berlebih di kelenjar kulit
Image result for wajah berminyak
Wajah Berminyak. (Sumber Foto: cantikitu.com)

Gorengan yang selalu dimasak dalam penggorengan yang penuh dengan minyak tentunya menguggah selera.

Eits! tunggu dulu. Karena gorengan mengandung minyak yang cukup banyak, karena itu gorengan menjadi salah satu faktor kuat penyebab kulit kita menghasilkan minyak berlebih.

Tak hanya camilan gorengan yang dapat menyebabkan minyak berlebih pada kulit, lauk yang digoreng dengan minyak goreng yang berlebih juga dapat menjadi pemicu kulit berminyak.

Karena itu, sangat disarankan bagi kaum wanita untuk mengurangi konsumsi makanan goreng-gorengan dan menggantinya dengan makanan yang direbus atau dibakar.

  1. Merusak kolagen yang ada di dalam kulit
Related image
Wajah Lentur Karna Kolagen. (Sumber Foto: sociolla.com)

Gorengan yang mengandung minyak dan nantinya akan dikonsumsi lalu terserap ke dalam tubuh dan menjadi penyebab rusaknya kolagen.

Kolagen sendiri adalah salah satu jenis protein yang dapat ditemukan kurang lebih 30 persen di tubuh manusia. Jika kulit kekurangan kolagen, dapat menyebabkan gangguan pada kesehatan kulit berupa pigmentasi, kulit mengelupas, penyembuhan luka yang lambat, keriput, pembuluh darah terlihat menonjol serta kulit kering dan akan sangat mudah memar.

Wah seram ya!

  1. Penyebab Jerawat, Komedo dan Bisul
Image result for wajah berjerawat
Wajah yang Berjerawat. (Sumber Foto: grid.id)

Minyak yang semakin banyak diproduksi kulit wajah dan seluruh tubuh akibat mengonsumsi gorengan, akan lengket pada kulit dan menjadi sarang debu dan kotoran dari luar.

Debu dan kotoran tersebut pun akhirnya menyumbat pori-pori yang ada dalam kulit kita dan tinggal dalam kulit sehingga meradang menjadi jerawat atau komedo. komedo bisa merusak kulit menjadi bisul.

  1. Kulit jadi kusam
Image result for kulit kusam
Kulit Kusam Akibat Gorengan. (Sumber Foto: klikdokter.com)

Minyak yang terkandung dalam gorengan dapat membuat kulit kita terlihat kusam seperti orang yang belum mandi.

Karena itu agar kulit lebih terlihat cerah, mulailah kurangi mengkonsumsi gorengan yang memang tidak baik bagi kesehatan dan kecantikan kulit.

  1. Ketombe pada kulit kepala
Image result for rambut ketombe
Rambut yang Berketombe. (Sumber Foto: sociolla.com)

Kulit yang berminyak akibat dari konsumsi gorengan tak hanya pada tubuh saja, hal itu dapat terjadi pula di kulit kepala kita loh!

Jika minyak terus diproduksi kulit kepala secara berlebihan akan menyebabkan rambut lepek dan munculnya ketombe pada kulit kepala hingga ke rambut kalian.

Pastinya para wanita malu dong kalau di mahkotanya dipenuhi banyak ketombe dan bahkan sampai berjatuhan ke baju.

  1. Keriput dan penuaan dini
Image result for kulit keriput
Kulit Menua dan Keriput. (Sumber Foto: hellosehat.com)

Kulit wajah memang baik memproduksi minyak agar tak terlihat tua. Namun jika minyak yang diproduksi wajah sangat berlebihan, apalagi yang disebabkan oleh konsumsi gorengan berlebih, akan menyebabkan kulit keriput serta timbulnya garis-garis halus pada wajah. Kayak nenek-nenek dong ya!

Semua wanita tentunya ingin memiliki kulit yang sehat dan terhindar dari bahaya-bahaya pada kulit diatas. Tetapi untuk mendapatkan kulit yang sehat memang tidaklah mudah.

Beberapa makanan yang enak tetapi merusak kulit sudah semestinya dihindari sejak dini, sebelum bahaya kulit yang telah disebutkan tadi mengincar.

Yukkk.. rawat kulitmu dengan menghindari semua makanan yang digoreng.

Agatha Olivia